Tempat Wisata di Garut dengan Keindahan Alam yang Istimewa

blogger templates
Daftartempat.com - Mungkin banyak orang yang lebih mengenal kota Garut dari oleh-oleh khasnya yaitu dodol, tetapi Garut sudah sejak lama memiliki tempat Wisata di Garut yang lumayan istimewa meskipun tempat-tempat itu masih kurang dikenal oleh khalayak ramai. Saat ini pemerintah Garut sedang gencar-gencarnya menghidupkan kembali wisata alam Garut yang memang sangat terkenal dengan keindahan alamnya. Tentu saja hal ini bisa menjadi salah satu hal yang akan membuat kota Garut mendapatkan banyak pemasukan tidak saja dari tiket masuk dan retribusi di tempat-tempat wisata, tetapi hal ini juga mampu memberikan angin segar bagi industri dodol yang memang merupakan makanan khas Garut yang sering digunakan sebagai oleh-oleh.

Berikut kami rangkum tempat- tempat wisata di garut dengan keindahan alam yang istimewa :

Tempat-Wisata-di-Garut

  1. Gunung Papandayan
Ada beberapa tempat Wisata di Garut yang sangat terkenal dan salah satunya adalah Gunung Papandayan. Daftar tempat wisata di Garut yang satu ini sudah dikenal sejak lama dan telah menjadi ikon kota Garut dalam hal pariwisata. Gunung Papandayan adalah gunung api yang memiliki ketinggian sekitar 2.622 m dan memiliki landscape yang luar biasa indah. Tempat ini sering dijadikan lokasi hiking, tracking dan bahkan fotografi. Letaknya yang hanya berjarak 24 km dari kota Garut atau kurang lebih satu jam perjalanan, membuat gunung ini sangat mudah diakses dan hal itu pula yang menjadikan gunung Papandayan sebagai salah satu magnet tempat wisata di Jawa Barat.

  1. Candi Cangkuang
Tempat Wisata di Garut yang juga sangat terkenal di Garut adalah Candi Cangkuang. Candi hindu tertua di Garut ini berdiri sejak zaman kerajaan Sunda pertama yaitu kerajaan Galuh dan telah menjadi ikon wisata budaya kota Garut sejak awal mula dibuka untuk umum. Candi ini terletak di desa Cangkuang sedangkan Cangkuang sendiri diambil dari nama pohon yang banyak tumbuh di area tersebut. Sepertinya pemerintah kota Garut sangat serius dalam merawat candi ini. Hal ini bisa dilihat dari kondisi candi yang selalu bersih rapi dan terlihat sangat terawat.

  1. Pemandian Air Panas Cipanas
Tempat Wisata di Garut lain yang juga merupakan ikon pariwisata kota Garut adalah Pemandian Air Panas Cipanas Garut. Tempat ini sangat terkenal dan mungkin saja ini adalah salah satu pemandian air panas paling terkenal di Indonesia. Kita dapat menemukan banyak sekali hotel di tempat ini karena memang meskipun berjarak hanya 15 menit dari pusat kota, keindahan alam yang dimiliki oleh tempat ini bisa dibilang istimewa. Maka dari itu banyak sekali orang yang menginap di tempat ini.

0 Response to "Tempat Wisata di Garut dengan Keindahan Alam yang Istimewa"

Loading....

Posting Komentar