Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya yang dahulu terkenal dengan Situs Karanganyar yang merupakan taman purbakala bekas kawasan permukiman dan taman yang dikaitkan dengan kerajaan Sriwijaya yang terletak tepi utara Sungai Musi di kota Palembang, Sumatera Selatan.
Situs Karanganyar merupakan bukti keberadaan Kerajaan Sriwijaya yang pernah merajai hegemoni di Nusantara. Kawasan ini telah diteliti arkeolog sejak tahun 1984 hingga 1993. Menariknya diperoleh informasi dari foto udara bahwa di wilayah Karanganyar pernah ada kolam-kolam besar, pulau-pulau buatan, dan kanal-kanal buatan yang berhubungan dengan Sungai Musi. Diduga kanal-kanal tersebut dibuat pada masa Sriwijaya untuk jalur transportasi, mengatur banjir, atau sebagai benteng.
Aktivitas
Kawasan Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya merupakan situs arkeologi sekaligus memiliki panorama asri yang hijau dengan suasana tenang. Beberapa bangunan yang terdapat di situs ini adalah menara pandang dan gedung untuk menyimpan benda bersejarah. Setelah Anda selesai dengan situs karanganyar Teruskan rangkaian perjalanan Anda menelusuri sejarah Sriwijaya dengan mengunjungi Bukit Siguntang yang dulunya pada masa Sriwijaya merupakan bukit sakral. Di bukit ini dapat Anda temukan sisa-sisa peninggalan pengaruh Buddha.
Lokasi
Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya berlokasi di Jalan Syakhyakirti Kelurahan Karanganyar, Kecamatan Ilir Barat II, Kotamadya Palembang. Sumatra selatan.
0 Response to "Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya"
Posting Komentar