Tempat Makan Enak Di Bandung sebagai Alternatif Wisata Kuliner Ala Bandung

blogger templates
Wisata Kuliner Bandung- Saat mengunjungi Bandung, banyak orang yang akan berfikir tentang dimana tempat makan enak di Bandung. Tidak bisa dipungkiri bahwa wisata kuliner saat ini menjadi salah satu hal yang dijual oleh banyak kota untuk menjadi salah satu daya tarik pariwisata mereka. Untuk kota Bandung sendiri, kota ini menawarkan banyak sekali destinasi wisata baik wisata alam, wisata keluarga ataupun wisata budaya dan wisata sejarah.

Untuk urusan kuliner makanan, jangan ditanya lagi, Bandung memiliki potensi wisata kuliner yang mungkin saja merupakan salah satu yang paling besar di Jawa Barat. Keanekaragaman orang dan masakan yang ada di Bandung mungkin saja adalah salah satu yang terbanyak di Indonesia.

Tempat Makan Enak Di Bandung

1. Iga Bakar si Jangkung
Ada beberapa tempat makan enak di Bandung murah yang bisa dikunjungi saat kita ke kota ini dan salah satunya adalah Iga Bakar si Jangkung. Tempat ini adalah salah satu tempat makan enak di Bandung paling terkenal. Menjadi salah satu tempat makan yang terdaftar pada daftar tempat makan di Bandung yang enak dan murah, tempat ini memang selalu menjadi salah satu tempat rujukan baik bagi warga Bandung ataupun wisatawan dari kota lain. Tempatnya memang seperti pedagang kaki lima biasa, tetapi untuk urusan rasa dan harga, tempat yang satu ini akan sangat cocok bagi berbagai lidah mulai dari pelajar sampai pejabat.

2. Suis Butcher
Tempat makan enak di Bandung terkenal lainnya adalah Suis Butcher. Tempat makan ini dianggap salah satu yang paling tua untuk tipe makanan barat terutama steak. Tempat ini sudah berdiri sejak awal tahun 90an. Mungkin usianya saat ini sudah mencapai 25 tahun. Jenis bangunan restorannya yang klasik dan ditata dengan apik membuat orang betah berlama-lama di restoran ini. Selain itu makanannya yang juga sangat lezat membuat tempat ini mampu bertahan lebih dari 20 tahun. Maka dari itu tempat ini menjadi salah satu tempat makan paling wajib dikunjungi di Bandung.

3. Nasi Bancakan Mang Barna dan Bi Oom
Tempat makan enak di Bandung lain yang tidak hanya menyuguhkan makanan lezat tetapi juga penyajian yang sangat unik adalah Nasi Bancakan Mang Barna dan Bi Oom. Dengan menghadirkan konsep makanan ala kampung, tempat makan yang menyuguhkan makanan enak dan tidak terlampau mahal juga memberikan nostalgia yang tidak akan bisa ditemui di tempat makan lainnya. Maka dari itu tempat ini menjadi salah satu tempat makan yang wajib dikunjungi saat kita di Bandung.

0 Response to "Tempat Makan Enak Di Bandung sebagai Alternatif Wisata Kuliner Ala Bandung"

Loading....

Posting Komentar